BONE, KOMPAK NUSANTARA.COM -- Pasangan Calon ( Paslon ) H.Andi Islamuddin & A.Irwandi Natsir Nomor urut dua berkampanye di Warkop Blok M didampingi Ketua Tim Pemenangan A.Herman Sampara dan A.Robby di Kelurahan Bukaka Kecamatan T.Riattang, Senin 14 Oktober 2024.
A.Islamuddin Calon Bupati Bone menyampaikan kepada warga masyarakat Bukaka ketika diberi amanah kepada rakyat untuk menjadi Bupati maka kartu ALL INN akan diberlakukan untuk kepentingan masyarakat, PAD akan bertambah dua kali banyak dari sekarang demi kesejahteraan masyarakat, Warkop harus taat bayar pajak, intinya akan di genjot dari sektor pajak.
A.Islamuddin menyampaikan Pilkada serentak tahun 2024 tidak boleh salah memilih dan jangan di coba- coba karena kalau salah memilih pemimpin maka kita akan merugi selama lima tahun.
Lanjut A.Islamuddin tujuan maju jadi Bupati di Pilkada tahun 2024 adalah untuk melakukan perubahan, mengentaskan kemiskinan dan mensejahterakan masyarakat, ingin masyarakat hidup aman dan nyaman.
"Andi Rizal Nurdin Petta Cidda Owner Warkop Blok M mengatakan aku kagum Calon Bupati no urut dua dengan tagline Tegak Lurus, pasalnya pengalaman kepemimpinan di pemerintahan tidak diragukan lagi, untuk majunya dan besarnya Bone dibutuhkan pemimpin yang cerdas dan berpengalaman," tutur Petta Cidda.
Turut hadir dalam kampanye tegak lurus mantan Kades Cakke Bone Kecamatan Awangpone A.Lubis, mantan ketua Bawaslu Bone Akbar Syam, A.Paku Alam, Juna Pengusaha Mobil, tokoh masyarakat dan puluhan orang warga Bukaka.
Jurnalis : Suspi
0 Komentar