Breaking News

Usai pilkada serentak 2 Paslon Gubernur, Sultra, Lukman Abunawas dan Andi Sumangerukka, berangkulan




Kendari, Kompak Nusantara.com --
Dua calon gubernur yang bertarung, pada Pilkada gubernur Sultra yakni Andi Sumangerukka (ASR) dan Lukman Abunawas, bertemu di kediaman mantan Wakil Wali Kota Kendari dua periode, Musadar Mappasomba, pada Sabtu, 30 November 2024. 

Pertemuan ini diinisiasi oleh kedua tokoh, yang memiliki sejarah panjang dalam hubungan kekeluargaan dan persahabatan.
Musadar Mappasomba, yang dihubungi melalui telepon seluler menyampaikan pertemuan ini bertujuan untuk mempererat
silaturahmi.

Langkah pertama, silaturahmi.
Kedua tokoh ini, sejak kecil sudah saling mengenal. Bapak LA adalah Bupati Kendari, sementara Bapak ASR adalah Ketua DPRD
Kendari. Malam itu saya sangat bahagia melihat keduanya, yang sebelumnya bersaing, justru bernostalgia dan bertekad
membangun Sultra, ucap Musadar.

Kata Musadar  kedua tokoh tersebut telah lama menjalin komunikasi. Mereka sudah saling mengenal jauh sebelumnya. Ketika Pak LA menjabat
Sekda Sultra, Pak ASR Masih menjabat
Danrem 143 Halu Oleo. Keduanya memang sangat akrab, ucapnya. 

Menurut Musadar, ASR terlihat sangat
menghargai pengalaman dan kedewasaan
Pak Lukman. Pak Lukman sangat tulus
dalam niatnya untuk membangun Sultra. Disisi lain, Pak ASR juga memuliakan yang lebih tua dan tidak kecewa, meskipun hasil hitungan cepat menunjukkan kemenangan
ASR kata Musadar.

Dan keduanya memiliki komitmen moral yang tinggi untuk pembangunan Sultra, meski memiliki latar belakang dan pengalaman yang berbeda.

Dalam pertemuan ini, Lukman
Abunawas juga menyatakan kesiapan untuk memberikan saran kepada Andi Sumangerukka, terutama terkait pemerintahan di masa depan.

Kami mengajak tokoh masyarakat  mari kita bangun Sultra lebih maju tutup.*/Hafid

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA